Home / Kaltara

Rabu, 15 Maret 2023 - 13:30 WIB

H-7 Ramadan, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Nunukan Naik

Harga daging ayam potong mulai naik di Pasar Inhutani Nunukan menjelang bulan suci Ramadan 1444 H

Harga daging ayam potong mulai naik di Pasar Inhutani Nunukan menjelang bulan suci Ramadan 1444 H

Nunukan (BERANDATIMUR) – Sisa tujuh hari lagi sudah masuk Ramadan 1444 H. Warga di perbatasan RI-Malaysia di Kabupaten Nunukan bakal berburu bahan pokok menyambut bulan suci tahun ini.

Namun, perlu menyiapkan biaya yang cukup besar sehubungan dengan naiknya harga sejumlah barang kebutuhan sehari-hari.

Diantaranya cabai rawit (lombok), daging ayam, bawang merah dan gula pasir.

Catra, penjual bumbu masak dan daging ayam di Pasar Inhutani Kabupaten Nunukan mengakui menjelang bulan Ramadhan 1444 H terjadi kenaikan harga pada barang-barang tertentu untuk kebutuhan sehari-hari.

Ia menyebutkan, harga cabai rawit asal Sulsel misalnya. Sebelumnya, harga tertinggi pada kisaran Rp40.000 per kilo gram. Sekarang harga eceran menjadi Rp70.000- Rp80.000 per kilo gram.

Lain lagi harga cabai rawit lokal atau hasil perkebunan warga Kabupaten Nunukan sendiri.

Catra mengungkapkan, sebelumnya paling tinggi harganya Rp50.000-Rp60.000 per kilo gram.

Tetapi sekarang ini menjelang bulan puasa naik juga menjadi Rp90.000 per kilo gram.

Kenaikan ini dipicu oleh kurangnya pasokan dari daerah asal di Sulsel sejak sepekan terakhir, sehingga stok pada agen mulai berkurang.

“Memang kurang lombok yang datang dari Sulawesi (Sulsel) sejak satu minggu ini,” ucap Catra yang mengaku karyawan pada kipa milik Mardiana di Pasar Inhutani tersebut.

H-7 Ramadan, Harga Sejumlah Bahan Pokok di Nunukan Naik
Harga cabai rawit mulai merangkak naik menjelang bulan suci Ramadan 1444 H pada Rabu (15/3). FOTO: M Rusman

Bahan kebutuhan sehari-hari lainnya yang mengalami kenaikan adalah daging ayam potong.

Sebelumnya, harga ukuran satu ekor yang belum dibersihkan isi dalamnya masih berkisar pada Rp29.000 per kilo gram.

Sekarang harganya sudah naik menjadi Rp40.000 per ekor. Begitu juga khusus bagian paha dan dada harganya juga naik menjadi Rp40.000 per kilo gram.

Kenaikan harga barang-barang tertentu menyambut Ramadan 1444 H diutarakan Serli. Pedagang eceran lainnya di Pasar Inhutani Kabupaten Nunukan.

Jangan Lewatkan  Wakapolda Kaltara Pantau Pelaksanaan Hari Pemungutan Suara di Malinau

Ia mengatakan, kenaikan harga barang-barang kebutuhan pokok sehari-hari di daerah itu tidak mengagetkan.

Pasalnya, kata dia, sudah menjadi lumrah apabila memasuki hari-hari besar keagamaan misalnya menyambut bulan puasa.

Serli memastikan, semakin mendekati bulan puasa maka harga-harga akan naik sangat mencolok hingga 60 persen. Khususnya daging ayam dan cabai rawit maupun besar.

Sebab kedua bahan pokok ini paling banyak dibutuhkan warga Kabupaten Nunukan pada saat hari pertama bulan Ramadan. (***)

Share :

Baca Juga

Ketua Lembaga Adat Dayak Kabupaten Nunukan Gabung di PKN

Kaltara

Ketua Lembaga Adat Dayak Kabupaten Nunukan Gabung di Partai Kebangkitan Nusantara

Kaltara

PT Pelindo Belum Berencana Perpanjang Dermaga Pelabuhan Tunon Taka

Kaltara

Hujan Deras di Hulu Lumbis Pansiangan, Mansalong Tergenang

Advetorial

WanOps Mantap Brata 2024 Tiba di Polda Kaltara

Kaltara

Pada HUT Kemerdekaan RI Ke-78, UPZ SAKTI Bagikan Bantuan Kepada Veteran

Kaltara

Bara JP Kaltara Nilai Rocky Gerung Sudah tak Waras

Advetorial

Ditsamapta Polda Kaltara Patroli Humanis Jaga Kamtibmas

Advetorial

Polda Kaltara-PDRM Bahas Kamtib di Perbatasan Nunukan-Tawau