Home / Beranda Nasional / Pemilu

Selasa, 21 Maret 2023 - 10:19 WIB

(Ganjar) Capres Usulan Jokowi ke Mega Hingga Menag Temui Khofifah

Jakarta (BERANDATIMUR) – Pertemuan Presiden Jokowi dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Istana Negara memantik berbagai prediksi masyarakat.

Apalagi, Jokowi mengakui menyarankan kriteria dan sosok calon presiden (capres) kepada Megawati yang layak menggantikan dirinya memimpin NKRI lima tahun ke depan.

Bahkan Pengamat Politik dari Paramater Indonesia Adi Prayitno melalui lama YouTube Kompas TV yang dikutip pada Selasa 21 Maret 2023 menyatakan, hanya ada dua nama yang menguat di internal PDIP yakni Puan Maharani (Ketua DPR RI) dan Ganjar Pranowo (Gubernur Jateng).

Oleh karena itu, lanjut dia, mengaitkan dengan pernyataan-pernyataan Ketua Umum dan tokoh PDIP sebelumnya bahwa soal Capres 2024 akan mengusung kader sendiri.

Sebab kata Adi, PDIP satu-satunya partai politik yang memenuhi syarat elektoral 20 persen untuk mengusung Capres Cawapres pada Pemilu 2024.

Adi juga menyinggung pernyataan Presiden Jokowi pada pertemuan dengan Megawati Soekarnoputri soal sosok yang didukung berdasarkan data-data. Sangat jelas bahwa Presiden Jokowi sangat percaya dengan hasil survei dan data lainnya.

Nah, kader PDIP yang memiliki survei yang moncer selama ini hanya Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Untuk itu, Adi memprediksi nama kader PDIP yang akan diusung pada Pemilu 2024 mulai mengerucut ke satu nama.

Tentunya, nama ini sudah ditimbang-timbang oleh Megawati sebelum diumumkan ke publik pada waktunya nanti.

Sebab, Capres ini bukan hanya memikirkan Pemilu 2024 tetapi lebih pada kepentingan bangsa dan negara serta peluang PDIP menang hattrick.

“Kalau berdasar pada angka-angka atau data-data sudah sangat jelas siapa kader PDIP yang dinaksudkan. Tapi kan keputusannya ada pada Ibu Megawati selaku Ketua Umum PDIP,” ucap Adi.

Meskipun Pemilu 2024 masih 11 bulan lagi, pertemuan tokoh masyarakat dan politik mulai dilakukan. Membuktikan bahwa mesin mulai dipanaskan menjelang pencapresan tersebut.

Jangan Lewatkan  Ditemui Prabowo di Kediamannya, Wiranto: Bahas Kebaikan Negeri Ini

Salah satunya pertemuan yang dilakukan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas sekaligus Ketua GP Ansor dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Ganjar Pranowo, Gubernur Jateng.

Khofifah Indar Parawansa juga adalah Ketua Muslimat NU.

Pertemuan ketiga tokoh ini, boleh dikatakan juga sebagai manuver politik. Apalagi, akhir-akhir ini Gubernur Jatim diincar dan dikait-kaitkan sebagai bakal Calon Wakil Presiden dari Anies Baswedan. (***)

Share :

Baca Juga

Beranda Nasional

Penembakan di Kantor MUI, Pelaku Pingsan Lalu Meninggal

Beranda Nasional

Sistim Pemilu Proporsional Tertutup Bisa Diterapkan pada 2024

Beranda Politik

Golkar Bermanuver Temui Demokrat, PPP Temui Megawati, Pengamat: KIB Tinggal Nama
8 Lokasi Khusus Dibentuk KPU Nunukan

Beranda Politik

8 Lokasi Khusus, KPU Bentuk 763 TPS Untuk Pemilu 2024
PSSI Tambah Hukuman Bek PSM Yuran Fernandes

Beranda Nasional

Komdis PSSI Menambah Hukuman Bek PSM Yuran Fernandes, Bagaimana Lawan Madura

Beranda Nasional

PDIP Umumkan Capres, Jokowi di Solo Mendadak ke Jakarta
Menteri Kominfo Johnny G Plate yang juga Sekjen Partai Nasdem Diperiksa Kejagung Terkait Korupsi Proyek BAKTI

Beranda Nasional

Menteri Kader Nasdem Diperiksa Jaksa, Terkait Korupsi Proyek  Pembangunan BTS 4G

Beranda Nasional

Polemik Piala Dunia U-20, Pesan Menohok Jokowi: Jangan Campuradukkan Olah Raga dengan Politik