Home / Kaltara / Pilkada / Politik

Jumat, 19 April 2024 - 16:00 WIB

Ingkong Ala Daftar Bakal Cawagub Kaltara di PDIP

<meta name=”google-adsense-account” content=”ca-pub-1995597045116675″>

Tanjung Selor (BERANDATIMUR) – Tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak akan dimulai Mei 2024, maka sejumlah partai politik mulai membuka pendaftaran bakal calon. Salah satu bakal calon yang mendaftar adalah Ingkong Ala, Ketua DPD Partai Hanura Provinsi Kaltara yang juga kini masih menjabat Wakil Bupati Bulungan.

Niat Ingkong Ala mendaftarkan diri untuk bertarung pada pilkada Gubernur-Wakil Gubernur Kaltara. Mengenai posisi yang digadang-gadang adalah Calon Wakil Gubernur Kaltara dengan mendaftarkan diri di PDI Perjuangan Kaltara di Tanjung Selor pada Jumat, 19 April 2024 melalui sejumlah relawannya.

Relawan Ingkong ini mendatangi Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Kalimantan Utara di Jalan Gapensi, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan.

Koordinator Relawan Teman Ingkong, Tasa Gung mengatakan, kedatangannya bersama relawan itu untuk mengambil formulir penjaringan bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara untuk mendapatkan rekomendasi PDIP sebagai pasangan calon yang diusung pada pilkada serentak Nopember 2024 nanti.

“Ini atas inisiatif teman-teman relawan, mengambil formulir pendaftaran untuk pak Ingkong Ala sebagai bakal calon wakil gubernur (bacawagub) Kaltara periode 2024-2029,” kata Tasa Gung.

“PDI-P ini baru partai yang pertama kita kunjungi, dalam waktu dekat kita juga akan daftarkan beliau di partai lainnya sebagai bakal Calon Wakil Gubernur,” lanjut Tasa Gung yang juga menjabat anggota DPRD Bulungan.

Menurutnya, Ingkong Ala yang saat ini masih menjabat Wakil Bupati Bulungan dua periode itu layak untuk diusung pada kontestasi Pilkada Gubernur-Wakil Gubernur Kaltara 2024. “Karier politik pak Ingkong juga sangat diperhitungkan, beliau pernah raih suara terbanyak pada pileg 2014 lalu dan tercatat pernah menjabat wakil ketua DPRD Kaltara,” jelasnya.

Jangan Lewatkan  Kaltara Deklarasi Final Dokumen RZWP3K

Selain nasionalis, lanjutnya, Ingkong Ala memiliki dukungan basis massa diperbatasan hingga diperkotaan yang ada di Kaltara. “Terkait siapa yang akan berpasangan dengan pak Ingkong itu mengalir saja, kita serahkan sepenuhnya kepada beliau. Apalagi, beliau ketua partai dan punya insting politik yang mumpuni,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPD PDIP Kaltara, Albertus Stefanus Marianus Baya mengatakan, saat ini tercatat dua bakal calon gubernur telah mendaftar di partainya melalui DPC Kota Tarakan yakni Brigjen Sulaiman dan Hasan Basri. “Untuk yang daftar Cawagub baru satu nama yakni Ingkong Ala yang baru mengambil formulir hari ini, jadi sudah ada tiga yang mendaftar di gelombang pertama ini,” ujar Albertus.

Ia menambahkan, pihaknya juga membuka peluang untuk calon dari internal (kader) partai Kader. “DPD Partai akan melakukan fit proper test dan mendalami figur/tokoh yang sudah mendaftar baik di DPC maupun DPD untuk mengetahui peta kekuatan masing-masing figur. Selain itu, PDI-P Kaltara juga membuka diri untuk berkoalisi dengan partai lain di Pilkada 2024,” pungkasnya. (Redaksi)

Share :

Baca Juga

Nasional

Puan-AHY Bertemu, Mungkinkah PDIP-Demokrat Koalisi?

Nasional

5 Parpol Koalisi Pemerintah Bertemu, Zulhas: Ikut Pilihan Jokowi

Pemilu

Penghitungan Suara di Kecamatan Nunukan Diwarnai Mati Lampu

Kaltara

Margaret, Bidan Honorer di Daerah Terpencil Peraih Penghargaan dari Ibu Negara

Advetorial

Ditsamapta Polda Kaltara Patroli Humanis Jaga Kamtibmas

Kaltara

Victor Ratu Meneteskan Air Mata, Usai Ditetapkan Sebagai Ketua SMSI Kaltara Terpilih

Advetorial

Dokkes Polda Kaltara Periksa Kesehatan Personil Pam TPS

Politik

Wiranto Bawa Gerbong Kader Hanura Daftar Caleg di PPP