Kolaka Utara (BERANDATIMUR.COM) – Abdul Latif Kanai terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Barat (KKSB) di Kabupaten Kolaka Utara Sulawesi Tenggara periode 2019-2024 pada Kamis (4/4).
Melalui sambungan telepon selulernya, Abdul Latif Kanai, Jumat (5/4) menyampaikan tujuan terbentuknya BPD-KKSB ini adalah untuk menciptakan hubungan kekeluargaan, persaudaraan, kebersamaan dan harmonisasi serta mempererat kerja sama diantara anggotanya dan masyarakat dimanapun berada.
Ia melanjutkan, demi meningkatkan sumber daya manusia BPD-KKSB ini tetap memelihara dan mengembangkan nilai-nilai budaya dimana KKSB berdomisili (akulturasi) yang merupakan bagian dari kebudayaan nasional.
“Menggalang potensi untuk memberikan kontribusi pada pembangunan Daerah Sulawesi Barat khususnya dan pembangunan nasional pada umumnya”, tegas Ketua BPD-KKSB baru ini.


Abdul Latif Kanai mengharapkan, seluruh warga KKSB harus bersenergi, pegang satu prinsip “sibali parri’iq melalui sipakaingaq”.
“Kalau ada masalah mari kita selesaikan bersama dengan duduk bersama untuk mencari solusi yang malaqbiq”, terang Kabid Pengendalian dan Konservasi Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kolaka Utara ini.
Sedangkan Sekertaris BPD-KKSB Ahsan mengharapkan, warga Sulawesi Barat yang berdomisili di Kabupaten Kolaka Utara mencapai 500 orang agar tetap menjaga harmoni dan persatuan dalam bingkai kehidupan berbangsa dan bernegara.
KKSB diminta untuk terus kompak dalam perbedaan, tutur Ahsan.
“Seperti Bhineka Tunggal Ika, bahwa walaupun kita berbeda ras tapi kita tetap satu dan harus menjaga kekompakan sebagai modal besar bagi kemajuan daerah. Kedamaian, kekompakan dan persatuan adalah kuncinya demi menjaga keutuhan NKRI kita”, terang Ahsan.
BPD-KKSB adalah sebuah organisasi sosial yang bersifat kekeluargaan yang tidak berafiliasi dengan organisasi politik maupun organisasi kemasyarakatan lainnya. (*)
Reporter: Almadar Fattah
Editor : M Rusman