Investor Arsip - Independen https://berandatimur.com/tag/investor/ Lugas Wed, 23 Aug 2023 01:24:38 +0000 id hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.5.2 Kaltara Tawarkan Proyek Senilai Rp10 T Kepada Investor https://berandatimur.com/2023/08/22/kaltara-tawarkan-proyek-senilai-rp10-t-kepada-investor/ https://berandatimur.com/2023/08/22/kaltara-tawarkan-proyek-senilai-rp10-t-kepada-investor/#respond Mon, 21 Aug 2023 23:59:59 +0000 https://berandatimur.com/?p=2695 Tarakan (BERANDATIMUR) – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara menawarkan proyek investasi senilai Rp10 triliun kepada investor pada...

Artikel Kaltara Tawarkan Proyek Senilai Rp10 T Kepada Investor pertama kali tampil pada Independen.

]]>
Tarakan (BERANDATIMUR) – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara menawarkan proyek investasi senilai Rp10 triliun kepada investor pada agenda Kaltara Investment Forum (KIF) 2023.

KIF 2023 diselenggarakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltara bekerja sama dengan Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Kaltara. Kegiatan ini bertujuan mempromosikan sejumlah peluang investasi yang ada dan telah disusun dalam dokumen investment project ready to offer (IPRO).

Kepala DPMPTSP Kaltara, Ferry Ferdinand Bohoh mengungkapkan saat ini telah tersedia data dan dokumen investasi yang siap ditawarkan ke calon investor potensial. Setidaknya ada 17 dokumen IPRO siap disampaikan kepada investor dengan nilai investasi Rp10 triliun lebih.

“IPRO yang ada meliputi berbagai sektor yakni infrastruktur, petanian (ketahanan pangan), industri hilirisasi, pariwisata, enegi dan kawasan industri hijau,” ungkapnya.

Secara geografis, Kaltara merupakan letaknya cukup strategis di wilayah ASEAN atau Indopasifik. Dimana berbatasan langsung dengan Malaysia, Filipina dan Brunei Darussalam yang tergabung dalam forum BIMP-EAGA yang memiliki tujuan menciptakan pusat pertumbuhan ekonomi baru di kawasan ASEAN.

Kaltara juga berada di jalur alur laut kepulauan Indonesia (ALKI) II yang menghadap langsung ke samudra pasifik. Tentu ini sangat menjanjikan bagi pertumbuhan ekonomi Kaltara.

Berdasarkan proyeksi, penerimaan negara dan daerah dari ALKI II berpotensi mencapai USD 1,5 juta per hari, sebut Ferdinand sapaan akrabnya

DPMPTSP terus melakukan terobosan untuk meningkatkan ekonomi Kaltara melalui realisasi investasi sesuai target yang telah ditentukan oleh Pemda dan pemerintah pusat melalui BKPM RI.

Jika dilihat trend realisasi terus meningkat sejak 2020 yang mencapai Rp3,2 T, 2021 terealisasi Rp5,7 T, 2022 realisasinya Rp13,7 T dan semester I 2023 sudah mencapai Rp9,4 T, beber dia.

Investasi merupakan salah satu mesin pertumbuhan ekonomi yang harus menjadi perioritas pemerintah dan pemerintah daerah. Oleh karenanya harus didukung dengan kebijakan yang pro investasi melalui peraturan daerah dan peraturan gubernur sebagai kepastian hukum sesuai keinginan investor.

Selain itu, KIF juga menggelar penandatanganan MoU antara investor dengan vendor lokal yang ada di Kaltara. Sebagai komitmen untuk mendorong pola kemitraan antara usaha besar dengan UMKM di daerah ini sesuai Peraturan Menteri Investasi atau Perka BKPM RI no 1 tahun 2022, tegasnya.

Ferdinand juga memberikan kesempatan kepada Kepala DPMPTSP kabupaten/kota dan Asosiasi Pengusaha se-Kaltara untuk memaparkan IPRO nya masing-masing dilanjutkan sesi One on One Meeting dengan calon investor.

“Kami sangat optimis kegiatan KIF 2023 akan memberikan multiplier effect bagi pertumbuhan ekonomi Kaltara kedepan, khususnya dalam mencapai target realisasi investasi,”tutupnya. (dkisp)

Artikel Kaltara Tawarkan Proyek Senilai Rp10 T Kepada Investor pertama kali tampil pada Independen.

]]>
https://berandatimur.com/2023/08/22/kaltara-tawarkan-proyek-senilai-rp10-t-kepada-investor/feed/ 0
Melalui KIF 2023, Pemprov Yakinkan Investor Masuk Kaltara https://berandatimur.com/2023/08/21/melalui-kif-2023-pemprov-yakinkan-investor-masuk-kaltara/ https://berandatimur.com/2023/08/21/melalui-kif-2023-pemprov-yakinkan-investor-masuk-kaltara/#respond Mon, 21 Aug 2023 00:33:26 +0000 https://berandatimur.com/?p=2707 Tarakan (BERANDATIMUR) – Demi meyakinkan investor, Pemprov Kaltara melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu...

Artikel Melalui KIF 2023, Pemprov Yakinkan Investor Masuk Kaltara pertama kali tampil pada Independen.

]]>
Tarakan (BERANDATIMUR) – Demi meyakinkan investor, Pemprov Kaltara melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) berkolaborasi dengan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Kaltara menyelenggarakan Kaltara Investment Forum (KIF) 2023.

Masuk dalam gelaran Festival Karya Kreatif Benuanta (FKKB) 2023, KIF 2023 merupakan wadah pertemuan nasional maupun internasional dengan melibatkan pelaku usaha lokal atau usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

KIF 2023 mengangkat tema Investment : Basic Infrastructures, Food Security, Downstream Industry, Tourism, Energy & Green Industrial Park “North Kalimantan is The Future of Indonesia” dan berlangsung di Ruang Pertemuan Pangkalan TNI AU Anang Busra Kota Tarakan, Sabtu 19 Agustus 2023.

“Selayaknya sebuah etalase, maka Provinsi Kaltara merupakan salah satu etalase Indonesia yang ditampilkan dijalur pelayaran tengah bagian utara tepatnya berada dijalur ALKI II,” sebut Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setprov Kaltara, Bustan saat membacakan sambutan Gubernur Kaltara.

Oleh karena itu, Provinsi Kaltara layak menjadi tujuan investasi didasarkan karena berada di jalur Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI) II yang sering dilewati oleh kapal yang berlayar dari perairan Indonesia ke alur pelayaran tradisional.

“Kaltara juga merupakan kawasan yang kondusif untuk berinvestasi, dimana Provinsi Kaltara dengan tingkat kejahatan yang rendah di Indonesia serta memiliki infrastruktur pendukung yang memadai,” tambahnya.

Tak hanya lokasinya yang strategis, Provinsi Kaltara memiliki potensi yang sangat besar seperti perikanan dan kelautan yang menjadi juga komoditi unggulan dengan nilai ekonomi tinggi.

“Potensi lainnya ialah industri pariwisata yang ramah lingkungan. Industri pariwisata saat ini menjadi salah satu pendorong perekonomian yang pengembangannya ke penataan Desa Wisata serta menjaga kelestarian alam dan kearifan lokal,” imbuhnya.

Mengingat letak geografis Kaltara yang berdampingan atau berdekatan dengan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kaltara telah menjalankan program pengembangan lumbung pangan atau food estate dan pengembangan energi bahan terbarukan di Kabupaten Bulungan.

Bustan menuturkan banyaknya potensi yang dimiliki Kaltara, maka sudah selayaknya kegiatan KIF 2023 dilaksanakan sebagai wadah pertemuan untuk mempromosikan potensi dan peluang investasi di daerah ini.

“Tentunya dengan tujuan menarik investor baik nasional maupun internasional untuk berinvestasi di Kaltara dengan melibatkan pelaku UMKM lokal dan perusahaan-perusahaan daerah di Kaltara,” tutupnya. (dkisp)

Artikel Melalui KIF 2023, Pemprov Yakinkan Investor Masuk Kaltara pertama kali tampil pada Independen.

]]>
https://berandatimur.com/2023/08/21/melalui-kif-2023-pemprov-yakinkan-investor-masuk-kaltara/feed/ 0