Home / Uncategorized

Rabu, 4 Desember 2024 - 19:42 WIB

Polda Kaltara Edukasi Bahaya TPPO dan TPPA di Sekolah

Bulungan (BERANDATIMUR) – Upaya mencegah terjadi eksploitasi maka Polda Kaltara memberikan edukasi tentang bahaya tindak pidana perdagangan anak (TPPA) dan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di sekolah.

Edukasi yang diberikan Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kaltara ini berlangsung di SMKN 1 Tanjung Selor Kabupaten Bulungan padaRabu, 4 Desember 2024. Kegiatan yang bertujuan meningkatkan kesadaran bagi siswa-siswi untuk mencegah terjadinya eksploitasi akibat dari kedua kasus ini.

Pencegahan terhadap kasus TPPA dan TPPO ini sebagai upaya melindungi hak azasi manusia dan mencegah terjadinya eksploitasi. Edukasi ini memberikan informasi bagi siswa siswi yang mendalam tentang bagaimana mengenali dan melaporkan praktik perdagangan manusia.

Penyuluhan oleh Ditbinmas Polda Kaltara juga merinci peran dan tanggung jawab mereka dalam perlindungan anak serta bagaimana komunitas sekolah dapat menjadi barisan terdepan dalam pencegahan praktek tercela ini.

Ditambah lagi, undang-undang yang berlaku di Indonesia memberikan ancaman pidana yang berat bagi pelaku perdagangan manusia dengan ancaman pidana tiga tahun dan paling lama 15 tahun dan denda paling sedikit Rp120 juta dan paling banyak Rp600 juta sesuai UU Nomor 21 Tahun 2007.

Langkah-langkah pencegahan yang disarankan melalui penyuluhan ini adalah peningkatan kesadaran risiko TPPO/TPPA di sekolah dan lingkungan sosial lainnya, pentingnya kerja sama antar komunitas, penegak hukum, dan organisasi non-pemerintah dalam perang melawan perdagangan manusia. (Adv)

Jangan Lewatkan  Menghadapi Mudik Nataru, Korlantas Mabes Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas

Share :

Baca Juga

PSM Juara Liga BRI 1 2022-2023

Uncategorized

PSM Juara Liga BRI 1 2022-2023, Suporter Teriaki Menpora “Stadion… Stadion… Stadion”

Uncategorized

Mantap! Siswa Baru SD-SMP di Bulukumba Terima Seragam Gratis

Uncategorized

Laga Final Sepakbola Sea Games Diwarnai Adu Jotos, Wasit Keluarkan 8 Kartu Merah

Uncategorized

Pemprov-Muslimat NU Kaltara Gelar Penguatan Kapasitas Fasda
Aksi Brutal Tentara Israel Terhadap Penonton Liga Palestina

Uncategorized

Aksi Brutal Israel Tembaki Penonton Sepakbola Palestina, Ditunggu Sanksi FIFA

Uncategorized

SMSI-Kedubes Iran Teken MoU Terkait Rencana Pertukaran Wartawan

Uncategorized

Ribuan Anak TKI Lulus SMP di Sabah, SMA/SMK Terbatas, Pemerintah Indonesia Gercep Berikan Solusi

Uncategorized

Ganjar Tolak Israel Main di Piala Dunia U-20 di Indonesia, Alasannya Kita Ikut Amanat Soekarno