Home / Advetorial / Kaltara

Selasa, 20 Februari 2024 - 18:29 WIB

Wakapolda Kaltara Hadiri Peresmian RS Abdul Rais Fatah Korem 092/Mrl

Bulungan (BERANDATIMUR) – Wakapolda Kaltara Brigjen Pol. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadidi menghadiri peresmian Rumah Sakit TK. IV Abdul Rais Fatah Korem 092/Mrl pada Senin, 20 Pebruari 2024. Kehadiran Wakapolda Kaltara didampingi Kabid Dokkes Polda Kaltara Kombes Pol. Nanang Mulyadi, dan Kapolresta Bulungan Kombes Pol. Agus Nugraha.

Rumah sakit ini berada di belakang Makorem 092/Maharajalila di Jalan Semangka Tanjung Selor Hilir Kabupaten Bulungan. Peresmian ini bersamaan dengan 21 rumah sakit TNI lainnya oleh Presiden RI Joko Widodo.

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo berpesan agar para petugas medis di Rumah Sakit Tk. IV Abdul Rais Fatah Tanjung Selor memberikan pelayanan kesehatan yang baik kepada masyarakat, “Sehingga keberadaan rumah sakit ini justru sangat membantu keluarga prajurit dan masyarakat umum lainnya yang ada di Kalimantan Utara,” pesannya.

Diakhir acara dilanjutkan dengan pengecekan ke ruang – ruangan yang ada. (Humas Polda Kaltara)

Jangan Lewatkan  Kapolda Kaltara Cek Kesiapan Pengamanan Malam Pergantian Tahun

Share :

Baca Juga

Advetorial

Personel Polda Kaltara Pengamanan VIP Kedatangan Menkes RI

Kaltara

Tolak Makan Gratis, Masyarakat Perbatasan RI-Malaysia: Kami Butuh Jalanan Aspal

Advetorial

Wagub Kaltara Atensi Kehadiran Perusahaan Kelapa Sawit

Advetorial

Perangkat Daerah Diminta Libatkan UMKM Lokal dalam e-Katalog

Advetorial

Gubernur Kaltara Lepas Kontingen Pelajar Ke POPNAS XVI Palembang

Advetorial

Dirbinmas Polda Kaltara – Tokoh Masyarakat Se-Kaltara Gelar Pertemuan

Advetorial

Gubernur Apresiasi Kemeriahan MTQ IX di Tana Tidung

Advetorial

Pemprov Kaltara Akui Kerja Sama BI Bisa Kendalikan Inflasi