Banjir kiriman dari Malaysia Arsip - Independen https://berandatimur.com/tag/banjir-kiriman-dari-malaysia/ Lugas Fri, 22 Sep 2023 08:40:50 +0000 id hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.5.3 Waspada! Banjir Mulai Merendam Perkampungan di Bantaran Sungai Sembakung, Nunukan https://berandatimur.com/2023/09/22/waspada-banjir-mulai-merendam-perkampungan-di-bantaran-sungai-sembakung-nunukan/ https://berandatimur.com/2023/09/22/waspada-banjir-mulai-merendam-perkampungan-di-bantaran-sungai-sembakung-nunukan/#respond Fri, 22 Sep 2023 08:40:50 +0000 https://berandatimur.com/?p=3077 Nunukan (BERANDATIMUR) – Sudah menjadi tradisi setiap curah hujan tinggi di hulu yang berada di negeri...

Artikel Waspada! Banjir Mulai Merendam Perkampungan di Bantaran Sungai Sembakung, Nunukan pertama kali tampil pada Independen.

]]>
Nunukan (BERANDATIMUR) – Sudah menjadi tradisi setiap curah hujan tinggi di hulu yang berada di negeri jiran Malaysia, masyarakat di Kabupaten Nunukan, Kaltara yang berada di bantaran Sungai Sembakung merasakan dampaknya.

Sejak beberapa hari terakhir akibat curah hujan yang meningkat, warga pada sejumlah daerah di pinggiran Sungai Sembakung yang berhulu di Malaysia dihantui ancaman banjir dengan intensitas yang makin naik.

Sungai Sembakung yang membentang dari Lumbis Hulu, Lumbis Ogong, Lumbis Pansiangan, Lumbis, Sembakung, dan Sembakung Atulai.

Pada kecamatan tersebut, kondisi air sungai semakin naik. Bahkan di Kecamatan Lumbis, air sungai mulai meluap ke permukiman yang dekat dari bantaran sungai.

Sebagaimana disampaikan seorang warga bernama Paulus, di Desa Sapuyan Kecamatan Lumbis pada Jumat, 22 September 2023.

“Pada hari ini, air sungai semakin tinggi dan air sungai mulai naik di perkampungan,” ujar Paulus kepada media ini.

Ia mengungkapkan, curah hujan yang kian ekstrim di daerah Malaysia menyebabkan air lebih tinggi hari-hari sebelumnya. Sekarang ini, kata dia, air sudah mencapai satu meter.

Menurut warga Desa Sapuyan ini, banjir mulai meluap ke perkampungan di Kecamatan Lumbis sejak 19 September 2023.

Sesuai pantauan Paulus, perkampungan atau desa-desa yang mulai terdampak dari banjir kiriman di Kecamatan Lumbis adalah Desa Sapuyan, Desa Liang. Desa Likos dan Desa Tubus. (Redaksi)

Artikel Waspada! Banjir Mulai Merendam Perkampungan di Bantaran Sungai Sembakung, Nunukan pertama kali tampil pada Independen.

]]>
https://berandatimur.com/2023/09/22/waspada-banjir-mulai-merendam-perkampungan-di-bantaran-sungai-sembakung-nunukan/feed/ 0
Akibat Banjir Kiriman, Warga Sembakung Atulai Mulai Diungsikan https://berandatimur.com/2023/06/20/akibat-banjir-kiriman-warga-sembakung-atulai-mulai-diungsikan/ https://berandatimur.com/2023/06/20/akibat-banjir-kiriman-warga-sembakung-atulai-mulai-diungsikan/#respond Tue, 20 Jun 2023 11:08:26 +0000 https://berandatimur.com/?p=1824 Sembakung Atulai (BERANDATIMUR) – Mengantisipasi ketinggian air semakin naik dan meluas akibat banjir kiriman dari negara...

Artikel Akibat Banjir Kiriman, Warga Sembakung Atulai Mulai Diungsikan pertama kali tampil pada Independen.

]]>
Sembakung Atulai (BERANDATIMUR) – Mengantisipasi ketinggian air semakin naik dan meluas akibat banjir kiriman dari negara tetangga Malaysia, warga terdampak di Kecamatan Sembakung Atulai, Kabupaten Nunukan, Kaltara mulai dievakuasi.

Lima desa di kecamatan ini mulai terendam banjir yakni Binanun, Liuk Bulu, Pulau Keras berada di bantaran sungai sebagai wilayah terparah. Sementara banjir juga mulai menggenangi Desa Katul dan Lubok.

Hingga hari ketiga peristiwa banjir yang kedua pada Juni 2023 ini, sejumlah desa yang berada di bantaran sungai Sembakung masih terendam.

Untuk menghindari, air semakin tinggi dan meluas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Nunukan, Kaltara bersama Pemerintah Kecamatan Sembakung Atulai terus memonitor kondisi warga terdampak dan sempat mengungsi, sebut Sekretaris Kecamatan Sembakung Atulai, Fajar Budayanto, SE pada Selasa, 20 Juni 2023.

“Kami dari Pemerintah Kecamatan Sembakung Atulai dan BPBD monitoring warga yang sempat mengungsi tadi malamakibat rumahnya terendam banjir,” sebut Fajar.

Sementara, warga yang rumahnya terendam banjir secara bertahap dievakuasi dan sebagian mengungsi sendiri.

Proses evakuasi warga yang tempat tinggalnya terendam dengan menggunakan perahu dayung dan katinting sejauh 1 kilo meter.

Evakuasi warga ini, kata Fajar sebagai antisipasi meningkatnya debit air pada malam hari nanti (Selasa malam).

Untuk saat ini, status bencana banjir di Sembakung Atulak masih berstatus siaga. Namun, jika terjadi peningkatan volume air yang berdampak pada sektor sosial, ekonomi masyarakat maka status dinaikkan menjadi darurat bencana. (Redaksi)

Artikel Akibat Banjir Kiriman, Warga Sembakung Atulai Mulai Diungsikan pertama kali tampil pada Independen.

]]>
https://berandatimur.com/2023/06/20/akibat-banjir-kiriman-warga-sembakung-atulai-mulai-diungsikan/feed/ 0
Binanun dan Liuk Bulu Diusulkan Jadi Lokasi Permukiman Bagi Korban Banjir di Sembakung Atulai https://berandatimur.com/2023/06/19/binanun-dan-liuk-bulu-diusulkan-relokasi-korban-banjir-di-sembakung-atulai/ https://berandatimur.com/2023/06/19/binanun-dan-liuk-bulu-diusulkan-relokasi-korban-banjir-di-sembakung-atulai/#respond Mon, 19 Jun 2023 05:35:41 +0000 https://berandatimur.com/?p=1794 Sembakung Atulai (BERANDATIMUR) – Kecamatan Sembakung Atulai, Kabupaten Nunukan, Kaltara telah menjadi langganan banjir kiriman dari...

Artikel Binanun dan Liuk Bulu Diusulkan Jadi Lokasi Permukiman Bagi Korban Banjir di Sembakung Atulai pertama kali tampil pada Independen.

]]>
Sembakung Atulai (BERANDATIMUR) – Kecamatan Sembakung Atulai, Kabupaten Nunukan, Kaltara telah menjadi langganan banjir kiriman dari negara tetangga Malaysia.

Banjir yang merendam permukiman warga, fasilitas umum maupun lahan perkebunan dan pertanian ini, seyogyanya menjadi atensi serius dari pemerintah daerah setempat.

Minimal menyediakan lahan yang lebih aman untuk relokasi warga terdampak banjir yang berlangsung lebih sekali dalam setahun.

Sekretaris Kecamatan Sembakung Atulai, Fajar Budayanto, SE melalui sambungan telepon, Senin, 19 Juni 2023 menyatakan, sebagai upaya menghindari kerugian yang lebih besar dan meluas akibat bencana banjir yang berlangsung lebih sekali dalam setahun.

Seluruh kepala desa dan aparatnya di Kecamatan Sembakung Atulai telah mengusulkan dan menyiapkan lahan untuk kawasan permukiman.

Maksudnya lahan tersebut dipersiapkan untuk relokasi warga yang sering terdampak banjir kiriman dari Malaysia ini, ungkap Fajar.

Adapun lokasi relokasi yang disiapkan dan diusulkan berada di Desa Binanun dan Liuk Bulu. Namun pengadaan dan pembebasan lahan yang dimaksudkan itu masih dalam proses oleh instansi terkait.

Menurut Fajar, setiap banjir melanda wilayahnya bukan hanya rumah warga yang rusak tetapi juga fasilitas umum dan milik pemerintah seperti sarana pendidikan, perkantoran, rumah ibadah, jalanan hingga lahan perkebunan dan pertanian.

“Jadi kami warga Sembakung Atulai, dan pemerintah desa serta pemerintah kecamatan sangat mengharap bantuan fasilitasi untuk relokasi rumah,” sebut Fajar. (Redaksi)

Artikel Binanun dan Liuk Bulu Diusulkan Jadi Lokasi Permukiman Bagi Korban Banjir di Sembakung Atulai pertama kali tampil pada Independen.

]]>
https://berandatimur.com/2023/06/19/binanun-dan-liuk-bulu-diusulkan-relokasi-korban-banjir-di-sembakung-atulai/feed/ 0
Banjir Kiriman Mulai Genangi 5 Desa di Sembakung Atulai https://berandatimur.com/2023/06/19/banjir-kiriman-mulai-genangi-5-desa-di-sembakung-atulai/ https://berandatimur.com/2023/06/19/banjir-kiriman-mulai-genangi-5-desa-di-sembakung-atulai/#respond Mon, 19 Jun 2023 01:32:23 +0000 https://berandatimur.com/?p=1786 Sembakung Atulai (BERANDATIMUR) – Air kiriman dari negara tetangga Malaysia kembali menggenangi Kecamatan Sembakung Atulai, Kabupaten...

Artikel Banjir Kiriman Mulai Genangi 5 Desa di Sembakung Atulai pertama kali tampil pada Independen.

]]>
Sembakung Atulai (BERANDATIMUR) – Air kiriman dari negara tetangga Malaysia kembali menggenangi Kecamatan Sembakung Atulai, Kabupaten Nunukan, Kaltara.

Informasi yang diperoleh dari berbagai sumber menyebutkan terdapat 5 desa di Kecamatan Sembakung Atulai mulai tergenang sejak dua hari lalu.

Sekretaris Kecamatan Sembakung Atulai, Fajar Budayanto, SE melalui sambungan telepon, Senin, 19 Juni 2023 menyebutkan ada tiga desa yang tergolong parah yakni Binanun, Pulau Keras dan Liukbulu.

Kemudian ada dua desa yang mulai tergenang air banjir kiriman ini yaitu Lubok dan Katul.

Air pada kelima desa ini sudah memasuki area perkampungan warga sehingga Pemerintah Kecamatan setempat mulai mengimbau kepada masyarakat agar waspada.

Selain menggenangi rumah-rumah warga di perkampungan, Fajar juga mengatakan lahan perkebunan dan pertanian juga mulai terdampak.

Langkah awal kepada warga yang tergenang rumahnya, masih sebatas mengimbau agar berhati-hati dan mulai menjaga segala kemungkinan apabila air terus naik, ujar Fajar.

Ia juga mengatakan, sepekan lalu sempat juga tergenang beberapa desa di Kecamatan Sembakung Atulai. Hanya saja, cuma berlangsung dua hari.

“Minggu lalu juga sempat banjir tapi cuma dua hari saja. Nah sekarang datang lagi (banjir) maka kita minta warga mulai berhati-hati,” ucap Fajar.

Banjir kiriman dari negara tetangga ini, boleh dikatakan sudah bersahabat dengan warga setempat. Oleh karena itu, setiap banjir datang warga tidak terlalu panik.

“Boleh dikata banjir di sini sudah bersahabat dengan warga katena sudah sering terjadi,” ungkap Sekcam Sembakung Atulai ini.

Mungkin, banjir sudah sering melanda warga di kecamatan itu menyebabkan menolak untuk direlokasi ke tempat yang lebih aman.

Fajar menambahkan, ada dia desa yang dianggap sudah aman dari banjir yang sewaktu-waktu terjadi ini yakni Sedumen dan Bagaluyon.

Warga pada kedua desa ini merupakan hasil relokasi, dimana perkampungannya sudah berada di ketinggian yang jauh dari ancaman banjir. (Redaksi)

Artikel Banjir Kiriman Mulai Genangi 5 Desa di Sembakung Atulai pertama kali tampil pada Independen.

]]>
https://berandatimur.com/2023/06/19/banjir-kiriman-mulai-genangi-5-desa-di-sembakung-atulai/feed/ 0