Home / Olahraga

Senin, 17 April 2023 - 07:25 WIB

PSM Makassar Meraih 3 Gelar

Kapten Tim PSM Makassar Wiljum Pluim dinobatkan pemain terbaik Liga BRI 1 2022-2023

Kapten Tim PSM Makassar Wiljum Pluim dinobatkan pemain terbaik Liga BRI 1 2022-2023

Parepare (BERANDATIMUR) – Seremoni penyerahan tropi juara Liga BRI 1 2022-2023 kepada PSM Makassar berlangsung di Stadion BJ Habibie Parepare, pada Minggu malam, 16 April 2023.

Penyerahan tropi berlangsung usai pertandingan terakhir antara PSM Makassar melawan Borneo FC dengan skor telak 3-0 untuk kemenangan Tim Juku Eja.

Selain meraih gelar juara, Tim Juku Eja julukan PSM Makassar juga sukses meraih dua gelar lain yaitu pemain dan pelatih terbaik.

Pemain terbaik baik dinobatkan kepada sang kapten Wiljun Pluim dan pelatih terbaik Bernardo Tavares.

Keduanya mendapatkan ganjaran sebuah tropi dan uang tunai sebesar Rp150 juta dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Setelah nama Bernardo Tavares disebut oleh MC, pemain PSM Makassar berjejer membopong sang pelatih menuju panggung untuk menerima hadiahnya.

Sambutan dan arakan pemain PSM Makassar ini membuktikan keakrabannya dengan pelatih berkepala plontos asal Portugal ini sangat dekat dengan anak asuhnya.

Begitu pula saat nama pemain terbaik dengan menyebut nama Wiljun Pluim, rekan-rekannya bak pagar ayu mengantarkan hingga ke panggung menerima hadiahnya.

Rekan-rekannya pun menepuk-nepuk bagian bahu dan kepalanya pertanda keakraban yang dimiliki. Wiljun Pluim yang memiliki postur yang tinggi, terpaksa membungkuk badan menuju panggung.

Sementara dua gelar lainnya yakni pencetak gol terbanyak dan gol terindah diraih pemain Borneo FC Mathius Pato. Pemain dengan koleksi 25 gol ini berhak mendapatkan dua sepatu emas.

Sedangkan gelar tim atau klub fair play diraih oleh Bhayangkara FC dan pemain termuda terbaik dinobatkan kepada Rio Ilham, pemain Persija Jakarta.

Tropi juara sepak bola kasta tertinggi di Indonesia kini berada di Kota Makassar. (Redaksi)

Jangan Lewatkan  Pernah Diminati Bernardo Tavares Dibursa Transfer Paruh Musim Liga 2022/2023, Striker Timnas Ini Merapat ke PSM Makassar

Share :

Baca Juga

Internasional

Bendera Merah Putih Dipasang Terbalik di SEA Games Kamboja, Indonesia ProtesĀ 

Olahraga

PSM Dihadiahi 2 Kartu Merah Pada 2 Laga Beruntun
PSM Juara Liga BRI 1 2022-2023

Olahraga

PSM Juara Liga BRI 1 2022-2023, Suporter Teriaki Menpora “Stadion… Stadion… Stadion”

Olahraga

23 Tahun Menanti, PSM Merayakan Gelar Juara Meskipun Liga Belum Berakhir

Olahraga

Pecundangi Bhayangkara FC di Parepare, PSM Selangkah Lagi Juara Liga 1

Nasional

Polemik Piala Dunia U-20, Pesan Menohok Jokowi: Jangan Campuradukkan Olah Raga dengan Politik

Olahraga

PSM Makassar Pincang, Terancam Kalah dari Bhayangkara FC

Olahraga

PSM Bungkam Tuan Rumah Persikabo Diinjuri Time, Skor 1-0