Home / Advetorial / Pemkab Nunukan

Sabtu, 9 Maret 2024 - 22:21 WIB

BLK Kabupaten Nunukan Gelar Pelatihan Berbasis Kompetensi

Nunukan (BERANDATIMUR) – Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Kabupaten Nunukan, Masniadi membuka secara resmi pelatihan berbasis kompetensi yang diselenggarakan oleh UPT Balai Latihan Kerja (BLK) berlangsung sehari di ruang rapat VIP Lantai IV Kantor Bupati Nunukan, Jumat 8 Maret 2024.
Kabupaten Nunukan sebagai salah satu daerah yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Malaysia, secara geografis merupakan pintu gerbang utama arus masuk dan keluarnya para pencari kerja baik yang berasal dari daerah luar maupun dari lokal.
Hal ini menjadikan Kabupaten Nunukan sebagai daerah transit sehingga permasalahan ketenagakerjaan menjadi lebih kompleks. Maka dari itu pemerintah menitik beratkan prioritas pembangunan ketenagakerjaan khususnya dalam rangka menciptakan lapangan kerja dan pengembangan sumber daya manusia dalam upaya menciptakan tenaga kerja yang berkualitas, produktif, efisien, berjiwa wirausaha dan mandiri serta mempunyai daya saing.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan produktivitas tenaga kerja, pendidikan dan pelatihan ini diharapkan mampu merubah pola pikir, tingkah laku dan memberikan semangat tinggi serta menambah pengetahuan dan keterampilan sebagai bekal untuk mencari pekerjaan atau membuka lapangan pekerjaan guna menyongsong masa depan yang lebih baik agar dapat meningkatkan taraf hidup keluarganya.
“Kami menyadari bahwa pembekalan dan pelatihan yang kami berikan ini masih bersifat dasar oleh karena itu kepada seluruh peserta kami mohon perhatian saudara saudara untuk memanfaatkan pelatihan ini dengan sebaik baiknya, teruslah menambah ilmu pengetahuan serta keterampilan saudara agar dapat berdiri diatas kaki sendiri, dan jadikanlah pelatihan ini sebagai modal dasar dari pada kemandirian saudara yang mampu menciptakan peluang usaha baru bagi saudara dan masyarakat yang ada dilingkungan sekitar saudara”, tutur Masniadi. (Prokompim Nunukan)
Jangan Lewatkan  Boxing Day, Pertandingan Tinju Amatir Digelar di Nunukan

Share :

Baca Juga

Advetorial

Pawai HUT Nunukan Ke-24, Bawa Berkah Bagi Pedagangan Mikro

Advetorial

Akses Jalan Poros Nyaris Putus, 5 Desa di Lumbis Terancam Terisolir

Advetorial

UMP 2024 Dipastikan Naik, Kemnaker Janji Umumkan Akhir Nopember Ini.

Advetorial

Zainal: Anggaran Perjalanan Dinas tak Melebihi Belanja Modal
Bupati Nunukan Sampaikan Nota Pengantar LKPj Tahun Anggaran 2022

Advetorial

Laura Sampaikan Nota Pengantar LKPj TA 2022

Advetorial

Peringatan HUT RI Ke-78, Diharapkan Tokoh Adat Bersinergi Bangun Daerah

Advetorial

Polda Kaltara Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Kayan 2024

Advetorial

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Nunukan, Peserta Upacara Memakai BatikĀ